Senin, 23 Agustus 2010

danau singkarak

Danau Singkarak, tempat pembuangan sampah
atau tempat rekreasi ?
Dalam pelajaran sejarah disebutkan bahwa kepualauan nusantara yang bernama Indonesia itu alamnya sungguh elok ibarat untaian batu permata zamrud yang berharga amat mahal. Kecantikan atau keelokan ala mini telah diakui oleh banyak orang, wisatawan, yang datang dari manca Negara. Salah satu kepingan dari untaian permata yang cantik itu bernama “alam Minangkabau” atau “daerah Propinsi Sumatra Barat”.
Memang benar bahwa alam daerah Sumatra Barat memang terkenal cantik. Orang orang yang terbang di atas permukaan Propinsi ini akan asik membidikan kamera digital mereka untuk merekam indahnya danau- danau yang ada di daerah ini : Singkarak, Maninjau, Danau diateh dan danau dibawah (danau kembar). Kemudian mereka juga akan mengagumi indahnya alam pegunungan dengan bukit-bukit dan gunung- gunung yang menjulang tinggi dengan warna biru yang sejuk. Sungai- sungainya yang tersebar dari kaki- kaki pegunungan, mengalir berliku- liku dengan airnya yang deras mampu untuk membangkitkan nafsu tualang dari pencinta alam untuk menaklukan arung jeram mereka. Ditambah lagi dengan hamparan sawah dan lading dengan warna hijau sampai kuning ibarat lautan emas dari kaki bukit sampai ke pinggir jalan. Sungguh cantik dan melebihi kecantikan permadani yang dibuat di negeri Persia sekalipun.
Orang- orang yang datang dari luar daerah Sumatra Barat dan wisatawan manca negara semuanya mengakui kecantikan alam Minangkabau ini. Tidak perlu untuk ditanya langsung, tetapi sebagai bukti kita dapat melihat bahwa setiap kali liburan datang maka daerah ini dikunjungi oleh banyak orang datang berkunjung. Apalagi setelah infrastruktur transportasi menjadi baik dan lancer maka maka kita akan menemui bahwa banyak jalan- jalan raya dilewati oleh deretan mobil dan sepeda motor dari berbagai merek dan berbagai nomor polisinya. Buat apa mereka datang ? tentu saja salahsatu alasanya adalah untuk menyatu dengan alam dan merasakan bagaiman segarnya terapi yang diberikan oleh aroma alam terhadap kesehatan mental dan kesehatan psiko-sosial mereka.
Kemudian bila kita turun dan berjalan- jalan , maka kita akan merasakan dan mendapatkan bahwa setiap langkah dari permukaan bumi yang kita injak adalah ibarat berada di tempat objek wisata. Sementara setiap orang bisa memanjakan mata, hati, fikiran dan perutnya dengan mencari tempat wisata alam, wisata rohani, wisata pendidikan, wista selera sampai kepada wista budaya.
Di Payakumbuh ada lembah Harau dan pacu itiknya, di Tanah datar ada peningggalan purbakala dan pisang salainya, di Bukittinggi ada panorama dan kebun binatang, di Padang ada pusat pendidikan, plaza dan pantai, dan lain- lain. Kemudian di tempat lain ada fasilitas dan objek wisata yang khas pula.
Minangkabau atau daerah Sumatra Barat, daerahnya sungguh menakjubkan, ada banyak orang yang datang berulang-ulang karena merasa sudah jatuh inta dengan daerah ini. Kita dapat membuat parable atau perumpamaan atas provinsi Sumatra Barat ini ibarat gedung megah yang luas. Hutan- hutan adalah tamannya Sumatra Barat, Universitas dan sekolah adalah ruangan pustakanya. Hotel, losmen dan homestay sebagai kamar keluarga, danau dan laut sebagai berandanya. Atau setiap orang bisa saja membuat perumpamaan menurut versi mereka pula.
Setiap kali bulan puasa berlalu, maka datanglah hari lebaran yang menyenangkan dan membahagiakan setiap orang. Setiap orang berbagi kebahagian dan kegembiraan dengan sanak saudara, famili dan teman- teman. Salah satu dari bentuk kegembiraan itu mereka ungkapkan dengan cara pergi plesiran atau pergi ke tempat rekreasi bersama-sama. Mereka bisa saja pergi ke daerah Kelok Sembilan di Kabupaten lima Puluh Kota, melihat tambang batubara dan mandi- mandi di waterboom di Sawahlunto atau pergi ke Pantai Carocok di Painan. Tentu ada juga yang memilih tempat yang sensasional untuk melepaskan ketegangan jiwa dan melegakan emosi secara empati dan simpati bersama famili dan teman dengan cara mengunjungi danau kembar (danau Diateh dan danau dibawah), Danau Maninjau dan Danau Singkarak.
Danau Singkarak adalah salah satu danau popular di Pulau Sumatra, di Indonesia dan bisa jadi juga popular di dunia. Danau ini popular karena banyak orang mengatakan bahwa Danau Singkarak ini alamnya begitu indah. Namun begitu ada orang yang mau mampir di tepi danau ini, mengapa tiba- tiba ada yang membatalkan kunjungan mereka ke sana. Penyebabnya adalah karena mata mereka terasa perih menatap sampah yang betul- betul sudah mencemari keindahan danau ini. Mereka tak bisa lagi membedakan antara mana yang bunga tumbuh di pinggir danau dan mana yang sampah. Volume sampah yang bertaburan di bumi Singkarak jumlahnya sudah jutaan sampai milyaran keping.Kemudian pasti banyak orang yang berceloteh dan mengatakan “Danau Singkarak Tempat pembuangan sampah atau tempat rekreasi ?”
Celoteh seperti itu pasti diucapkan oleh banyak orang yang lewat di seputar pinggir danau ini. Mereka bisa jadi orang Sumatra Barat sendiri, atau orang dari luar Sumatra Barat. Wisatawan mancanegara tentu akan mengatakan “West Sumatra is beautiful but…but….full of rubbish”.Agaknya untuk membuat Danau Singkarak ini bersih, rapi, segar dan asri kembali maka penanggungjawabnya perlu membuka mata dan membuka telinga dan membuka hati lebih dalam. Bisa jadi mereka belajar dan melakukan studi banding ke daerah yang danaunya masih bersih. Tetapi kalau hanya melakukan studi banding sekedar membuat wacana dan membuang buang dana masyarakat bukankah mereka lebih baik bertukar pikiran tentang bagaimana mengelola kebersihan tempat berwudlu dan toilet yang ada pada bebera mesjid. Cukup mudah disana ada celengan tempat memungut sumbangan dan ada petugas kebersihan. Manajemen yang sederhada ini tentu dapat pula diadopt untuk menjagi kebersihan Danau Singkarak. Pungutlah retribusi dan kemudian cari petugas kebersihan dan beri mereka gaji yang layak (upah yang besar), maka pasti Danau ini akan selalu akan tampak asri dan terhindar sebagai TPA atau sebagai tempat pembuangan akhir sampah. I love Singkarak dan aku cinta akan kebersihan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar